
Dreamer’s Lookout
Terletak
di
Disney Explorers Lodge
Dreamer’s Lookout di Disney Explorers Lodge diubah dari awalnya kamp penelitian ahli botani Amerika Selatan, yang menampung koleksi spesimen dan peralatan tanaman yang eklektik. Para penjelajah dari seluruh dunia dulu berkumpul di tempat ini untuk berbagi kisah tentang petualangan serta bahan makanan eksotis yang digunakan dalam hidangan lezat, yang akan mereka nikmati bersama-sama. Tradisi mereka telah diwariskan bersama koktail wiski yang unik dan hidangan cokelat yang memikat, yang menjadikan Dreamer’s Lookout tempat yang sempurna untuk menikmati beragam rasa sambil bertukar cerita.

Menu Makanan dan Minuman
Jelajahi menu makanan dan minuman di sini
Kami akan dengan senang hati mengakomodasi permintaan khusus Anda terkait pilihan makanan; Silakan hubungi +852 3510-2000.
Kami akan dengan senang hati mengakomodasi permintaan khusus Anda terkait pilihan makanan; Silakan hubungi +852 3510-2000.

Koktail Wiski
Ahli miksologi di Dreamer's Lookout merekomendasikan koktail istimewa yang disesuaikan dengan selera Anda. Dengan berbagai koktail wiski yang dikombinasikan dengan buah-buahan tropis dan rempah-rempah, Anda dapat menjelajahi esens tumbuhan dan aroma bunga yang menguar. Dengan resapan cita rasa yang berani dari rempah-rempah seperti cabai, kayu manis, mint, dan bunga lawang, tiap kreasi koktail wiski dibuat secara unik untuk menghadirkan petualangan rasa yang mendebarkan.

Cokelat Artisanal
Pilihan cokelat yang dibuat dengan cermat menanti untuk Anda temukan, yang mengajak Anda mencicipi perjalanan ajaib dengan kombinasi bahan-bahan yang luar biasa! Baik tergoda oleh truffle, menyukai ganache, atau mendambakan manisan buatan tangan yang dibuat dari bahan-bahan Prancis, setiap cokelat yang dirancang dengan indah dan menampilkan Teman-Teman Disney ini pasti akan menjadikan perjalanan Anda sebagai penikmat cokelat sebagai kenikmatan yang tak terlupakan.





